Menampilkan daftar catatan
Daftar catatan memperlihatkan semua catatan Anda dalam satu folder. Terdapat pula daftar folder yang memperlihatkan semua folder Anda.
Di komputer atau tablet, daftar catatan akan muncul di bar samping. Di ponsel, daftar folder, daftar catatan, atau catatan akan muncul sendiri di layar.
Di ponsel: Jika sedang melihat daftar folder, ketuk folder untuk menampilkan daftar catatan dalam folder tersebut. Jika sedang melihat catatan, ketuk
untuk kembali ke daftar catatan.Di tablet: Jika melihat daftar folder di bar samping, ketuk folder untuk menampilkan daftar catatan di folder tersebut. Jika sedang membaca catatan dan bar samping tidak muncul, ketuk
untuk menampilkan daftar catatan di bar samping.Di komputer: Klik folder di bar samping untuk melihat daftar catatan di folder tersebut.